Thursday, July 3, 2014

Bingung nyari product make-up???

Setahun belakangan kalau main ke mall itu selalu saja tergoda untuk mampir ke counter cosmetics. Sesungguhnya keseringan mampir itu racun saudaraku, tagihan CC meningkat secara drastis dan lebih nyeseyknya lagi adalah setelah tergoda untuk beli kemudian sekali dua kali pake dan kemudian tergeletak begitu saja seperti pajangan meja.

Berhubung beberapa waktu belakangan kantong sempat anjlok karena petualangan mencari product make-up yang cucok nan kinclong, mari kita lihat akhir dari petualangan ini....

(Products dibawah ini saya gunakan untuk daily basis yakh, Eg. ngantor, nge-mall)

  • Moisturizer Cream
Baru setahun belakangan nyadar bahwa jenis kulit saya (kering - normal) ternyata membutuhkan moisturizer cream  sebelum mengaplikasin foundation / bedak. Dulu ketika belum menggunakan ini, kulit wajah sering mengelupas dan kelihatan kering. Berhubung hampir semua merk cosmetics punya product moisturizer cream, jadi silahkan disesuaikan dengan jenis kulit, budget dan daerah dimana anda tinggal. Why? Tidak semua merk cosmetics tersedia di seluruh Indonesia :)

Saya menggunakan Moisturizer cream-nya body shop (Source pict; Google)
  • Foundation
Phhhfffttt, sejujurnya product satu ini yang paling besar berkontribusi pada meningkatnya tagihan CC saya ketika dalam masa petualangan. Bahkan, sampai hari ini pun kegemaran bereksperimen dengan foundation baru masih tetap terjadi. Dari sekian banyak product yang saya coba, akhirnya saya-pun berhasil menemukan 1 product yang sungguhpun luar biasa ciamik dan memuaskan (Thanks to Mbak Ade for her advise, you can visit her blog http://taponenter.wordpress.com/ ). Harganya terjangkau, hasilnya lebih natural dan tahan seharian. Note: Mohon maaf bagi anda yang tinggal di Indonesia bagian timur, mungkin merk ini tidak tersedia . ( Source pict; Google)

Bourjois Healthy mix foundation

  • Bedak
Untuk anda yang tidak terbiasa menggunakan foundation karena mungkin terasa lebih berat di wajah, pemilihan product bedak kemudian menjadi penting. Diluar sana banyak sekali product bedak yang dapat dibeli baik compact or loose powder. Untuk bedak, pilihan saya jatuh pada Mac Studio Fix Powder + Foundation NC 42. Note: Mohon maaf bagi anda yang tinggal di Indonesia bagian timur, mungkin merk ini tidak tersedia.

Mac Studio Fix Powder + Foundation NC 42 ( Source pict; Google)

  •  Alis
Menggambar alis itu gampang-gampang susah. Untuk trend alis yang kekinian, orang-orang mulai meninggalkan pensil alis untuk aplikasi make-up. Untuk saya, pensil alis masih saya gunakan untuk membentuk alis kemudian setelah itu saya menggunakan brow and liner kit-nya the body shop.

(Source pict; Google)
  • Blush
Selain foundation yang membuat kantong anjlok, blush-on pun ikut berkontribusi dalam petualangan saya. Pada dasarnya warna pilihan blush, merk, serta harga tersedia dengan beragam dipasaran sehingga ini yang membuat kita tergoda untuk membeli blush bermacam-macam. Saya memilih blush product dari Maybeline untuk digunakan sehari-hari. Warnanya sangat natural dan sesuai dengan kulit saya juga harganya yang sangat terjangkau.

Maybeline Blush ( Source pict; Google)



  •  Mascara
Pilihan mascara juga berserak-serak kalau anda berkunjung ke make-up counter, tinggal bergantung pada kantong anda..Mau yang murah meriah atau mahal sekalian. Dikarenakan bulu mata saya kurang panjang dan lentik, maka setelah perjalanan panjang dari sebuah pencarian, saya kemudian menjatuhkan pilihan kepada Maybeline Volume Express; Cat Eyes Mascara. Kelebihan dari mascara ini adalah kuasnya yang berbentuk sisir sehingga sangat mudah digunakan dan cocok buat jenis bulu mata saya.

 Maybeline Volume Express; Cat Eyes Mascara ( Source pict; Google)

  • Lipstick
Kalau pilihan lipstick terserah anda dan tentunya silahkan disesuaikan dengan selera warnamu. Berhubung saya menyukai lipstick dengan warna-warna natural, maka saya menggunakan product lipstick dari Clinique ; Spicey honey. Dikarenakan bibir saya sensitif dan kering, sebelum mengaplikasikan lipstick saya menggunakan lip balm terlebih dahulu (merk apa saja). Atau, Bourjois Color Boost juga pilihan menarik, harga terjangkau dan looks natural.

(Source pict; Google)






Baaeeklaahhhh..demikian dan semoga bermanfaat :)







No comments:

Post a Comment